Dinsos Balam Serahkan Bantuan WaliKota Kepada Korban Kebakaran Pesantren Tahfiz Azali

Bandar Lampung – mediaD5.com

Dinsos Bandar Lampung (Balam) menyerahkan bantuan Wali Kota atas peristiwa kebakaran ke Pesantren Tahfiz Azali di Jl. Wahidin Sudirohusodo, Kelurahan Pengajaran, Kecamatan Telukbetung Utara, Kota Bandar Lampung, yang terjadi pada Rabu lalu (15/11).

“Bantuan ini merupakan rasa peduli Wali Kota Eva Dwiana bagi korban kebakaran dengan harapan bisa meringankan korban,” kata Kepala Dinsos Bandar Lampung Aklim Sahadi usai menyerahkan bantuan Kamis (16/11).
Aklim Sahadi menyerahan bantuan sembako di dampingi Kepala Damkar Anthoni Irawan dan Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD di lokasi kebakaran. Pemkot Bandarlampung akan memberikan bantuan usai usulan dari kelurahan dan kecamatan, katanya.
Biasanya, kata dia, dari kelurahan akan mengajukan bantuan ke kecamatan dan dari kecamatan baru ke Dinsos secara estafet. “Setelah itu, Pemkot Bandarlampung akan memberikan bantuan,” katanya.

Pengurus Pondok Pesantren Tahfiz Azali Mahmud mengaku sangat berterimakasih atas bantuan dari Wali Kota melalui Dinsos, “Terimakasih banyak atas bantuannya, semoga Allah memberikan kemudahan dan kesehatan dan tidak ada kata lain saya mengucapkan terimakasih banyak,” terang dia
Mahmud menambahkan akibat kebakaran menderita kerugian sekitar Rp170 juta dan 15 santrinya belajar di Masjid Nur Azali yang hanya berjarak sekitar 5 meter. “Sementara ini santri-santri belajar dan tidur di masjid. Santri kami bukan asal Bandarlampung saja ada dari Padang, Kepulauan Mentawai juga ada dari Bekasi,”imbuhnya. (Izir).

You May Also Like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *